Beritasulsel.com – KPU Parepare menggelar konferensi pers terkait Pelaksanaan Debat Publik/Debat Terbuka Pertama Antar Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare Tahun 2024, di Media Centre KPU Parepare, Kamis (24/10/2024).
Kegiatan dibuka Ketua KPU Parepare, Muhammad Awal Yanto, beserta para komisioner lainnya.
Awal mengatakan, debat terbuka Pilkada Parepare akan digelar dua kali yakni, 26 Oktober 2024 dan 8 November 2024.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Untuk debat pertama akan digelar di Hotel Delima Sari, pada pukul 20.00 waktu setempat,” katanya.
Sementara, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM, Ahmad Perdana Putra mengatakan, dalam mempersiapkan debat pertama ini, pihaknya telah melakukan koordinasi bersama tim hukum masing-masing pasangan calon.
“Mereka mengonfirmasi bersedia hadir, dan kami sudah menyampaikan hal-hal teknis terkait skema debat, tema dan hal penting lainnya,” jelasnya.
Ahmad menjelaskan, dalam memaksimalkan pelaksanaan debat pertama, pihaknya juga telah melakukan rapat koordinasi dengan pihak-pihak terkait.
“Informasi penting lainnya yaitu terkait panelis, yakni ada tujuh orang yang memegang masing-masing satu tema. Siapa-siapa saja panelisnya, akan diumumkan besok malam. Yang jelas, mereka pakar dibidangnya,” terangnya.
Ahmad menambahkan, terkait peserta yang akan memasuki gedung dibatasi sebanyak 30 orang tiap pasangan calon, yang terdiri dari 25 orang ditambah tiga tim pemenangan dan paslon itu sendiri.
“Debat akan dilaksanakan selama lima segmentasi. Kami sampaikan kembali tema debat perdana ini yaitu Hukum Tata Pemerintahan, Pendidikan dan Budaya, Pelayanan Bublik, Hak Asasi Manusia, Penguatan Demokrasi, Sumber Daya Manusia dan Ketenagakerjaan, Teknologi dan Informasi, serta Lingkungan Hidup,” pungkasnya. (*)