Buka Pesta Rakyat Adat Lammang, Gubernur Andi Sudirman: Antusias UMKM Geliatkan Ekonomi

- Redaksi

Sabtu, 27 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takalar, Sulsel – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, membuka Lantang Fest ‘Pesta Rakyat Adat Lammang’ Tahun 2023 di Desa Lantang, Kecamatan Polombangkeng Selatan, Kabupaten Takalar, Jum’at 26 Mei 2023.

Ia didampingi Pj Bupati Takalar, Bapak Setiawan Aswad menghadir kegiatan yang diselenggarakan oleh Karang Taruna Je’netallasa dan Pemerintah Desa Lantang.

“Alhamdulillah, bersama Pj Bupati Takalar, Bapak Setiawan Aswad membuka Lantang Fest ‘Pesta Rakyat Adat Lammang’ Tahun 2023,” kata dia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kehadiran orang nomor satu di Sulsel ini pun disambut hangat oleh masyarakat sekitar. Bahkan mereka tidak menyangka, bahwa kegiatan adat istiadat yang berlangsung setiap tahun ini dihadiri Gubernur.

Sejumlah rangkaian agenda dalam kegiatan yang berlangsung mulai tanggal 24-26 Mei 2023. Diantaranya bazar UMKM, pertunjukan seni budaya, donor darah, dan lainnya.

“Kita turut senang antusias warga dan pelaku UMKM berkontribusi dalam event ini untuk ekonomi pulih lebih cepat,” pungkasnya.

Sementara itu, Pj Bupati Takalar, Setiawan Aswad menyampaikan, bahwa kegiatan tahun ini begitu istimewa bagi masyarakat. Karena dihadiri langsung oleh Gubernur Andi Sudirman.

“Beliau datang ke sini, tidak melalui atau tanpa perantara Bupati, tetapi beliau diundang langsung oleh Kepala Desa, masyarakat dan Karang Taruna Desa Lantang yang menginisiasi ini. Olehnya itu, kami mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bapak Gubernur,” bebernya. (*)

Berita Terkait

Gelaran Fashion Show Meriahkan HUT Sulsel ke-355, Pj Bupati Beserta Pj Ketua Dekranasda Bantaeng Kenakan Batik Pajonga
Pengadaan E-katalog Konstruksi, Praktik Baik Pemprov Sulsel di Apresiasi Penggiat Barang Jasa
Pj Bupati Bantaeng Bersama Kadis Dalduk dan 55 Orang OPD-KB, Hadiri Peringatan Harganas ke-31 di Maros
Antisipasi Gejolak Inflasi, Pemkab Bantaeng Tandatangani Perjanjian Kerjasama Dengan Pemkab Muna Barat
Andi Ahfadh Muzakkar Launching Inovasi “SIGAMMARA”
Keputusan Kepala Bapenda Provinsi: Petugas Pajak Tetap Berkewajiban Bayar Pajak dan Beri Contoh atau Kena Sanksi
Bappelitbangda Sulsel Rakor dan Launching Program Atasi Kemiskinan
Dermayana Arsal Pimpin Rapat Koordinasi Indeks Inovasi Daerah (IID) Tahun 2024

Berita Terkait

Kamis, 17 Oktober 2024 - 13:53

Gelaran Fashion Show Meriahkan HUT Sulsel ke-355, Pj Bupati Beserta Pj Ketua Dekranasda Bantaeng Kenakan Batik Pajonga

Sabtu, 14 September 2024 - 01:04

Pengadaan E-katalog Konstruksi, Praktik Baik Pemprov Sulsel di Apresiasi Penggiat Barang Jasa

Senin, 2 September 2024 - 21:32

Pj Bupati Bantaeng Bersama Kadis Dalduk dan 55 Orang OPD-KB, Hadiri Peringatan Harganas ke-31 di Maros

Selasa, 27 Agustus 2024 - 09:24

Antisipasi Gejolak Inflasi, Pemkab Bantaeng Tandatangani Perjanjian Kerjasama Dengan Pemkab Muna Barat

Senin, 12 Agustus 2024 - 17:07

Andi Ahfadh Muzakkar Launching Inovasi “SIGAMMARA”

Berita Terbaru