Andi Sudirman Sulaiman Tanam Bibit Pohon Eboni di Tenas Alumni Unhas

- Redaksi

Jumat, 28 April 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Makassar, Sulsel – Gubernur Sulawesi-Selatan Andi Sudirman Sulaiman bersama Ketua Umum IKA (Menteri Pertanian RI 2014-2019), Andi Amran Sulaiman, Rektor Unhas, Prof. Jamaluddin Jompa dan Bupati Maros, Andi Syafril Chaidir Syam melepas 19 jenis spesies kupu-kupu dan menanam bibit pohon endemik eboni (kayu hitam) di kegiatan Halal Bi Halal dan Temu Nasional Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin (Unhas) di Taman Wisata Alam Bantimurung, Kabupaten Maros, Kamis, 27 April 2023.

Selain itu, hadir dalam kegiatan ini, Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi; bupati dan wali kota se-Sulsel; ketua-ketua IKA wilayah, daerah, dan fakultas; serta alumni.

“Alhamdulillah, ini salah satu waktu kita dapat berkumpul merupakan tempat spesial geo park Maros-Pangkep, termasuk di wilayah sini. Dan ini juga merupakan tempat pengembangan wisata ke depan dan Bantimurung sangat diminati,” kata Andi Sudirman Sulaiman.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bantimurung, tak hanya dikenal dengan keindahan air terjunnya, kawasan wisata alamnya. Tetapi dikenal sebagai kerajaan kupu-kupu atau The Kingdom of Butterfly dengan sekitar 274 spesies kupu-kupu.

“Tadi kita lepas kupu-kupu tadi, juga kita tanam pohon kayu hitam dan itu salah satu kayu yang langka di Sulsel,” imbuhnya.

Sebagai Gubernur, Ia mengapresiasi kolaborasi yang terjalin antara Unhas, IKA Unhas dengan Pemprov Sulsel, termasuk dalam berbagai kegiatan sosial dengan dukungan luar biasa baik.

“Kita kolaborasi kegiatan termasuk acara bakti sosial yang selama ini telah dilakukan, termasuk operasi bibir sumbing dan yang memfasilitasi IKA, alhamdulillah luar biasa dukungan IKA Unhas,” ujarnya.

Ia juga menilai, Unhas juga telah banyak memberikan Sumber Daya Manusia handal dan IKA Unhas sebagai wadah memberikan motivasi untuk alumninya untuk berkolaborasi membangun daerah dan Indonesia.

“Saya pikir ini IKA ini sebagai wadah pertemuan. Ada pejabat, bukan pejabat dan alumni lainnya, dengan berbagai peranan lain di masyarakat, ini bisa berkolaborasi membangun daerah,” harapnya.

Berbagai kegiatan dibuat panitia agar para alumni, keluarga alumnus dan seluruh stakeholders nyaman, senang menikmati Halal Bihaĺal dan Temu Nasional Alumni. (*)

Berita Terkait

Gelaran Fashion Show Meriahkan HUT Sulsel ke-355, Pj Bupati Beserta Pj Ketua Dekranasda Bantaeng Kenakan Batik Pajonga
Pengadaan E-katalog Konstruksi, Praktik Baik Pemprov Sulsel di Apresiasi Penggiat Barang Jasa
Pj Bupati Bantaeng Bersama Kadis Dalduk dan 55 Orang OPD-KB, Hadiri Peringatan Harganas ke-31 di Maros
Antisipasi Gejolak Inflasi, Pemkab Bantaeng Tandatangani Perjanjian Kerjasama Dengan Pemkab Muna Barat
Andi Ahfadh Muzakkar Launching Inovasi “SIGAMMARA”
Keputusan Kepala Bapenda Provinsi: Petugas Pajak Tetap Berkewajiban Bayar Pajak dan Beri Contoh atau Kena Sanksi
Bappelitbangda Sulsel Rakor dan Launching Program Atasi Kemiskinan
Dermayana Arsal Pimpin Rapat Koordinasi Indeks Inovasi Daerah (IID) Tahun 2024

Berita Terkait

Kamis, 17 Oktober 2024 - 13:53

Gelaran Fashion Show Meriahkan HUT Sulsel ke-355, Pj Bupati Beserta Pj Ketua Dekranasda Bantaeng Kenakan Batik Pajonga

Sabtu, 14 September 2024 - 01:04

Pengadaan E-katalog Konstruksi, Praktik Baik Pemprov Sulsel di Apresiasi Penggiat Barang Jasa

Senin, 2 September 2024 - 21:32

Pj Bupati Bantaeng Bersama Kadis Dalduk dan 55 Orang OPD-KB, Hadiri Peringatan Harganas ke-31 di Maros

Selasa, 27 Agustus 2024 - 09:24

Antisipasi Gejolak Inflasi, Pemkab Bantaeng Tandatangani Perjanjian Kerjasama Dengan Pemkab Muna Barat

Senin, 12 Agustus 2024 - 17:07

Andi Ahfadh Muzakkar Launching Inovasi “SIGAMMARA”

Berita Terbaru

PJ Sekda Sinjai, Ilham Abubakar Saat memimpin Kegiatan Rakor KKS di Aula Bapedda.

Sinjai

Pemkab Sinjai Optimis Raih Wistara Paripurna

Jumat, 29 Nov 2024 - 09:28