Abdul Hayat Gani: Netralitas ASN Perlu Dijaga dan Diawasi

- Redaksi

Kamis, 3 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Penjabat (Pj) Wali Kota Parepare, Abdul Hayat Gani menghadiri sosialisasi netralisasi Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI dan Polri Kota Parepare yang dilaksanakan oleh Bawaslu Kota Parepare di Hotel Parepare Wisata. Kamis, 3/10/2024.

Hadir pula sejumlah pejabat lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare dan Forkopimda.

Abdul Hayat Gani dalam sambutannya mengatakan fenomena netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI dan Polri merupakan pembahasan yang selalu eksis dalam setiap pemilihan umum (Pemilu) atau pemilihan kepala daerah (Pilkada). Faktanya, kata dia, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mencatat terdapat banyak kasus dugaan pelanggaran netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI dan Polri pada Pilkada sebelumnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia mengungkapkan netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI dan Polri merupakan hal yang perlu terus dijaga dan diawasi, agar pilkada dapat berjalan secara jujur dan adil antara calon yang memiliki kekuasaan dengan calon yang tidak memiliki relasi kuasa dilingkungan birokrasi pemerintahan.

“Bawaslu sebagai salah satu lembaga penyelenggara pemilu maupun pilkada yang memiliki fungsi pencegahan dan penegakan hukum berwenang menindaklanjuti temuannya atas pelanggaran netralitas ASN yang delik pelanggarannya diatur dalam peraturan perundang – undangan yang berlaku,” kata dia.

“Kita tahu ASN mempunyai hak memilih, akan tetapi selama dirinya masih menjadi ASN maka hak memilihnya tidak boleh diungkapkan kepada orang lain cukup dirinya sendiri apalagi mengajak orang lain untuk mendukung yang didukung dirinya,” ungkapnya.

Untuk itu, ia berpesan untuk mensukseskan penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 dan mengajak untuk mengawal pesta demokrasi yang akan datang sehingga Kota Parepare dalam keadaan kondusif selama pesta berlangsung dan sesuai dengan prinsip bebas, umum, rahasia, jujur, adil, serta menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemilihan.

“Jika diketahui terdapat ASN yang tidak netral silahkan dilaporkan. Jika saya pun tidak netral, silahkan dilaporkan,” tandasnya. (*)

Berita Terkait

Hermanto Resmi Buka Musyawarah Cabang DPC II Hiswana Migas Parepare
Anggota DPRD Parepare Masuki Masa Reses
Retreat di Akmil Magelang, Tasming Hamid Dalami Makna Kepemimpinan Berbasis Pelayanan
Sehari Pasca Dilantik, Wali Kota Parepare Terima Penghargaan Nasional
Resmi Dilantik Presiden, Tasming Hamid–Hermanto Siap Wujudkan Parepare Terbaik, Sejahtera dan Maju
Dampak Efisiensi Anggaran, DAK Tidak Kucur Hingga Perayaan HUT Kota Digelar Sederhana
RSUD Andi Makkasau Parepare Ucapkan Selamat Hari Persatuan Farmasi Indonesia
Peringati HUT Kota Parepare ke-65, Direktur RSUD Andi Makkasau Pimpin Jajaran Gelar Kerja Bakti

Berita Terkait

Minggu, 23 Februari 2025 - 09:58

Hermanto Resmi Buka Musyawarah Cabang DPC II Hiswana Migas Parepare

Jumat, 21 Februari 2025 - 19:49

Anggota DPRD Parepare Masuki Masa Reses

Jumat, 21 Februari 2025 - 19:41

Retreat di Akmil Magelang, Tasming Hamid Dalami Makna Kepemimpinan Berbasis Pelayanan

Jumat, 21 Februari 2025 - 14:12

Sehari Pasca Dilantik, Wali Kota Parepare Terima Penghargaan Nasional

Kamis, 20 Februari 2025 - 16:44

Resmi Dilantik Presiden, Tasming Hamid–Hermanto Siap Wujudkan Parepare Terbaik, Sejahtera dan Maju

Berita Terbaru

Pemkot Parepare

Hermanto Resmi Buka Musyawarah Cabang DPC II Hiswana Migas Parepare

Minggu, 23 Feb 2025 - 09:58