Iriana Joko Widodo Kagum dengan Produk Unggulan Pameran Dekranasda Andalan Sulsel

- Redaksi

Kamis, 30 Maret 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maros, Sulsel – Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Sulawesi Selatan turut memamerkan sejumlah produk UMKM binaannya pada kunjungan kerja Presiden Joko Widodo.

Diketahui, Presiden RI, Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Sulawesi Selatan selama dua hari, yakni Rabu dan Kamis (29-30/3/2023).

Selama dua hari ini, Presiden didampingi Ibu Negara, Iriana Joko Widodo melakukan kunjungan kerja dibeberapa lokasi di Kota Makassar, Kabupaten Maros, dan Kabupaten Luwu Timur.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Usai acara peresmian Kereta Api Makassar – Parepare Antar Maros-Barru di Depo Kereta Api Maros, Presiden Jokowi beserta rombongan menaiki kereta api menuju Stasiun Rammang-Rammang.

Setibanya di Stasiun Rammang-Rammang, Presiden dan Ibu Negara melakukan peninjauan fasilitas stasiun dan stan Dekranasda Andalan Sulsel berupa sejumlah usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Turut serta mendampingi Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman didampingi Ketua TP PKK Sulsel, Naoemi Octarina sekaligus Ketua Dekranasda Sulsel.

Ketua Panitia Pameran, Sukarniaty Kondolele menyampaikan, “Kami (Dekranasda Sulsel) memamerkan sejumlah produk andalan UMKM binaan Dekranasda Sulsel dalam kunjungan Bapak Presiden dan Ibu Negara di Sulsel,” katanya.

Pameran ini terlaksana atas kerja sama Dekranasda Prov.Sulsel dan Kementerian Perhubungan RI, yang diikuti oleh Dekranasda Sulsel, Kabupaten Maros, Pangkep, Wajo, Bone, Gowa, Bantaeng, dan Bulukumba.

Ibu Iriana Joko Widodo pun begitu kagum dengan sejumlah produk unggulan yang dipamerkan. Bahkan Ia membeli produk kerajinan Perak di stand Dekranasda Andalan Sulsel.

Serta beberapa produk Tas, kemeja pria tenun Toraja , kain Sutera , Songko’ Recca dan produk lainnya laku terjual di semua stand oleh pengunjung pameran .

Pada kesempatan ini pula, Presiden dan Ibu Negara menyaksikan demonstrasi tenun sutera corak Le’ba dari pengrajin Kabupaten Gowa.

Adapun sejumlah produk yang dipamerkan dari setiap stand yang mengikuti pameran, yakni :
1. Maros: kerajinan Bambu , sepatu dan tas dari kulit Eco print.
2. Pangkep: Anyaman rotan dan pengolahan limbah marmer dlm bentuk gelas , vas bunga.
3. Bone : Songko’Racca, bosara dari anyaman lontar dan fashion dari tenun perca kain.
4. Gowa : Tas anyaman bambu dan sarung Tenun Sutera corak Le’ba.
5. Bulukumba: Tenun Bira ,Tenun kajang dan Tas dari anyaman lontar.
6. Wajo : Tenun Sutera wajo dan benang sutera hasil produksi mesin pemintal otomatis dari UPT Sutera Dinas Perindustrian Prov Sulsel.
7. Bantaeng: Batik Tulis Jonga.
8. Dekranasda Prov Sulsel: kerajinan perak, kerajinan coiling bambu, tas anyaman ejeng gondok dan anyaman lontar dan Tenun Toraja.

Berita Terkait

Gelaran Fashion Show Meriahkan HUT Sulsel ke-355, Pj Bupati Beserta Pj Ketua Dekranasda Bantaeng Kenakan Batik Pajonga
Pengadaan E-katalog Konstruksi, Praktik Baik Pemprov Sulsel di Apresiasi Penggiat Barang Jasa
Pj Bupati Bantaeng Bersama Kadis Dalduk dan 55 Orang OPD-KB, Hadiri Peringatan Harganas ke-31 di Maros
Antisipasi Gejolak Inflasi, Pemkab Bantaeng Tandatangani Perjanjian Kerjasama Dengan Pemkab Muna Barat
Andi Ahfadh Muzakkar Launching Inovasi “SIGAMMARA”
Keputusan Kepala Bapenda Provinsi: Petugas Pajak Tetap Berkewajiban Bayar Pajak dan Beri Contoh atau Kena Sanksi
Bappelitbangda Sulsel Rakor dan Launching Program Atasi Kemiskinan
Dermayana Arsal Pimpin Rapat Koordinasi Indeks Inovasi Daerah (IID) Tahun 2024

Berita Terkait

Kamis, 17 Oktober 2024 - 13:53

Gelaran Fashion Show Meriahkan HUT Sulsel ke-355, Pj Bupati Beserta Pj Ketua Dekranasda Bantaeng Kenakan Batik Pajonga

Sabtu, 14 September 2024 - 01:04

Pengadaan E-katalog Konstruksi, Praktik Baik Pemprov Sulsel di Apresiasi Penggiat Barang Jasa

Senin, 2 September 2024 - 21:32

Pj Bupati Bantaeng Bersama Kadis Dalduk dan 55 Orang OPD-KB, Hadiri Peringatan Harganas ke-31 di Maros

Selasa, 27 Agustus 2024 - 09:24

Antisipasi Gejolak Inflasi, Pemkab Bantaeng Tandatangani Perjanjian Kerjasama Dengan Pemkab Muna Barat

Senin, 12 Agustus 2024 - 17:07

Andi Ahfadh Muzakkar Launching Inovasi “SIGAMMARA”

Berita Terbaru