Hadiah 125 Juta Untuk Siapa Saja Yang Menemukan Dan Mengembalikan Istrinya

- Redaksi

Rabu, 21 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BeritaSulsel.com – Pekanbaru.

Pria bernama Khairuddin Siregar, membuat sayembara dengan imbalan fantastis usai istrinya menghilang sejak 33 hari lalu.

Warga Desa Tanjung Sawit, Tapung, Kampar, Riau itu kini menaikkan imbalan menjadi Rp 125 juta setelah sebelumnya berhadiah Rp 75 juta bagi yang bisa menemukan istrinya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kanit Reskrim Polsek Tapung, AKP Marupa Sibarani lantas turun tangan untuk memastikan kebenaran terkait kabar tersebut.

“Kita sudah mengkonfirmasi kabar yang beredar dan menanyakan kronologinya,” terangnya, pada Selasa (20/4/2021).

Khairuddin menjelaskan, istrinya yang bernama Ervina (40) itu menghilang setelah pamit ke toilet di Mal Ska Pekanbaru.

Ervina Khairuddin

Saat itu, Khairuddin meninggalkan istri dan anaknya di mal lantaran hendak mengurus sesuatu di Jalan Harapan.

Ervina ketika itu sempat berpamitan kepada anaknya untuk ke toilet namun beberapa waktu berselang ia tak kunjung kembali.

Khairuddin juga sudah berusaha mencari kemanapun termasuk menanyai keluarga Ervina namun belum ada hasilnya.

Bagi warga yang mengetahui bisa menghubungi kontak 0811762222 dan akan mendapat hadiah sesuai yang dijanjikan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Khairuddin mengatakan sebelum menghilang, ia dan istrinya sempat terlibat percekcokan.

Khairuddin bersama Ervina

Menurut Khairuddin, hal yang sama sudah tiga kali terjadi dan istrinya selalu kembali pulang kemudian keduanya pun berbaikan.

Ia juga telah membuat laporan kehilangan di kepolisian dan berharap istrinya bisa segera kembali seperti yang penah terjadi sebelumnya. ***

Sumber : nesiatimes.com

Berita Terkait

KPU Bantaeng Sukses Menggelar Acara Pagelaran Seni Budaya dan UMKM Sambut Pesta Demokrasi 2024
Bawaslu Bantaeng Menggelar Pelatihan Pengawasan Tahapan Pemilihan Serentak Tahun 2024, “Mekanisme Pencegahan Pengawas Adhoc”
Proprofs Brain Games: Solusi Efektif Media Pembelajaran pada Qowaid Nahwu
Isu Terkait Etnis Rohingnya yang Tinggal di Indonesia
Arah Semangat Baru bagi Kartini Dimasa Sekarang di Tengah Problematika Para Perempuan di Negeri ini
HMI Komisariat FKM UMI Cabang Makassar Gelar Baksos di Panti Asuhan Asyaratun Muharramah
IMIKI PPT UINAM Gelar Diklat Batch 4.0
IMPS KOPERTI UIN AM Rayakan Milad yang ke 24 Tahun

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 22:58

KPU Bantaeng Sukses Menggelar Acara Pagelaran Seni Budaya dan UMKM Sambut Pesta Demokrasi 2024

Selasa, 5 November 2024 - 13:53

Bawaslu Bantaeng Menggelar Pelatihan Pengawasan Tahapan Pemilihan Serentak Tahun 2024, “Mekanisme Pencegahan Pengawas Adhoc”

Sabtu, 1 Juni 2024 - 10:47

Proprofs Brain Games: Solusi Efektif Media Pembelajaran pada Qowaid Nahwu

Sabtu, 30 Desember 2023 - 13:34

Isu Terkait Etnis Rohingnya yang Tinggal di Indonesia

Sabtu, 22 April 2023 - 09:23

Arah Semangat Baru bagi Kartini Dimasa Sekarang di Tengah Problematika Para Perempuan di Negeri ini

Berita Terbaru