Tunjang Perekonomian Masyarakat, Total 6.635 meter Ruas Jalan di Parepare Telah Direhabilitasi

- Redaksi

Sabtu, 17 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Pemerintah Kota Parepare melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) telah melakukan rehabilitasi jalan (DAK) tahun anggaran 2023 dengan total panjang jalan yang dikerja 6.635 meter senilai Rp.20,6 miliar.

Hal itu diungkapkan Wali Kota Parepare, Taufan Pawe. Sabtu, 17/6/2023.

Taufan Pawe mengatakan bahwa rehabilitasi jalan akan memberikan peranan yang sangat penting untuk memacu pertumbuhan ekonomi, baik di tingkat nasional maupun daerah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam rehabilitasi jalan itu, Taufan mengungkapkan bahwa telah mengidentifikasi jalan jalan yang membutuhkan perbaikan berdasarkan evaluasi kondisi dan prioritas.

“Kerja kerja kita terukur, semua berdasarkan evaluasi kondisi dan skala prioritas sehingga hasil pengerjaan rehabilitasi ruas jalan ini bisa dirasakan masyarakat sebagai investasi dalam mobilitas, konektivitas, dan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan,” ucap Taufan.

Dalam rehabilitasi itu, Ketua DPD I Golkar Sulsel ini menjelaskan perbaikan yang dilakukan meliputi penggantian lapisan aspal yang aus dan perbaikan struktur jalan yang rusak.

Adapun jalan yang telah dilakukan rehabilitasi adalah: Jalan Jenderal Sudirman 2.701 meter, Jalan Tonrangeng Riverside 595 meter, Jalan Pemuda 907 meter, Jalan Andi Makkasau 816 meter, Jalan Pasar 685 meter, dan Jalan Nurussamawati 567 meter. (*)

Berita Terkait

Hadiri Halal Bihalal SMA Negeri 1, Wali Kota Parepare Tasming Hamid Ajak Alumni Bersinergi Membangun Kota
Wali Kota Tasming Hamid Melayat ke Rumah Warga di Lapadde
Wali Kota Parepare Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Baburrahmah
Dinas Damkar Parepare Imbau Masyarakat Perhatikan Keselamatan Rumah saat Mudik Lebaran
Wali Kota Parepare Terima Audiensi LVRI, HMI, BKPRMI, dan HIPMI
Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare Sambut Kunjungan Kerja Pangdam
Tasming-Hermanto Gelar Bukber Bersama Tim Pemenangan, Tekankan Peran dalam Pemerintahan
Wali Kota Tasming Hamid Serahkan Insentif untuk RT/RW, Pengurus Masjid, dan Aparat Keamanan

Berita Terkait

Selasa, 1 April 2025 - 15:40

Wali Kota Tasming Hamid Melayat ke Rumah Warga di Lapadde

Sabtu, 29 Maret 2025 - 15:42

Wali Kota Parepare Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Baburrahmah

Sabtu, 29 Maret 2025 - 13:45

Dinas Damkar Parepare Imbau Masyarakat Perhatikan Keselamatan Rumah saat Mudik Lebaran

Kamis, 27 Maret 2025 - 20:06

Wali Kota Parepare Terima Audiensi LVRI, HMI, BKPRMI, dan HIPMI

Selasa, 25 Maret 2025 - 10:36

Wali Kota dan Wakil Wali Kota Parepare Sambut Kunjungan Kerja Pangdam

Berita Terbaru