Ribuan Masyarakat Pinrang Ramaikan Pilkada Run 2024

- Redaksi

Minggu, 18 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pilkada Run 2024

Pilkada Run 2024

PINRANG – Ribuan warga Pinrang berpartisipasi dalam acara Pilkada Run yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pinrang, Minggu (18/8/2024)

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi pemilih menjelang Pilkada Pinrang 2024 yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024.

Acara Pilkada Run juga dimeriahkan dengan berbagai doorprize, antara lain satu unit motor, satu unit televisi 32 inci, satu unit kulkas, dua unit kompor gas, tiga unit kipas angin, tiga unit rice cooker, tiga unit setrika, serta 20 payung dan 10 tumbler.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua KPU Pinrang, Ali Jodding, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya KPU untuk meningkatkan partisipasi pemilih.

“Kami akan terus menggelar berbagai kegiatan, terutama sosialisasi kepada masyarakat, untuk mempersiapkan Pemilu,” ujar Ali Jodding.

Ali Jodding juga mengungkapkan bahwa masih akan ada kegiatan lainnya yang akan dilaksanakan, baik yang bersifat sosialisasi maupun kegiatan substansi terkait tahapan Pilkada Pinrang.

“Kami juga berterima kasih kepada masyarakat yang telah berpartisipasi dalam Pilkada Run ini,” tambahnya.

Lebih lanjut, Ali Jodding menginformasikan bahwa pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati Pinrang akan dibuka dari 27 Agustus hingga 29 Agustus 2024. (***)

Berita Terkait

Kebakaran Pondok Pesantren Mambaul Ulum Addariah DDI Patobong Pinrang, Satu Santri Tewas
Pria Diduga Alami Gangguan Mental, Nyaris Diamuk Massa di Pinrang
Kurang dari Setengeh Kilo, Polres Pinrang Musnahkan Barang Bukti Sabu
KPU Pinrang Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pilgub dan Pilbup Tingkat Kabupaten
Sukses, KPU Pinrang Gelar Debat Publik Terakhir Pilkada 2024: Fokus Pembangunan Berbasis Kearifan Lokal
5 Nelayan di Pinrang Keracunan Usai Makan Ikan Buntal, 1 Tewas
Tiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pinrang Resmi Kantongi Nomor Urut
KPU Pinrang Tetapkan 3 Pasangan Calon

Berita Terkait

Rabu, 8 Januari 2025 - 17:34

Kebakaran Pondok Pesantren Mambaul Ulum Addariah DDI Patobong Pinrang, Satu Santri Tewas

Senin, 30 Desember 2024 - 19:12

Pria Diduga Alami Gangguan Mental, Nyaris Diamuk Massa di Pinrang

Kamis, 5 Desember 2024 - 22:17

Kurang dari Setengeh Kilo, Polres Pinrang Musnahkan Barang Bukti Sabu

Rabu, 4 Desember 2024 - 01:48

KPU Pinrang Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pilgub dan Pilbup Tingkat Kabupaten

Rabu, 13 November 2024 - 17:13

Sukses, KPU Pinrang Gelar Debat Publik Terakhir Pilkada 2024: Fokus Pembangunan Berbasis Kearifan Lokal

Berita Terbaru