Pj Wali Kota Parepare Terima Penghargaan Gubernur Sulsel Terkait Penyelenggaraan Kota Sehat

- Redaksi

Rabu, 24 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Beritasulsel.com – Gubernur Sulawesi Selatan resmi menyerahkan penghargaan kepada Pemerintah Kota Parepare atas keberhasilannya dalam menyelenggarakan Kota Sehat.

Penghargaan diserahkan oleh Penjabat Sekda Provinsi Sulsel, Andi Muhammad Arsjad, mewakili Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin kepada Pj Wali Kota Parepare, Akbar Ali yang diwakili oleh Kepala Bappeda Parepare, Zulkarnaen Nasrun, Rabu, 24 Januari 2024.

Penyerahan penghargaan berlangsung di sela rapat koordinasi dan Launching Gerakan Toilet Bersih, Sehat, Aman dan Nyaman Bersama Pemerintah Daerah di Sulsel, di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, Makassar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Alhamdulillah, hari ini kami mewakili Wali Kota Parepare menerima piagam penghargaan dari Gubernur terkait dukungan Pemkot Parepare dalam menyelenggarakan Kota Sehat di Parepare,” kata Zulkarnaen Nasrun yang juga Ketua Tim Pembina Kota Sehat Parepare.

Parepare pada 2023 menerima penganugerahan tanda penghargaan Swasti Saba Wistara 2023 dari Menteri Kesehatan RI.

Swasti Saba Wistara merupakan penghargaan Kabupaten/Kota Sehat kategori tertinggi, yang sudah lima kali berturut-turut diraih Parepare.

Kepala Bappeda Parepare, Zulkarnaen Nasrun selaku Ketua Tim Pembina Kota Sehat Parepare yang saat itu hadir menerima penghargaan mewakili Wali Kota Parepare di Grand Ballroom Hotel Kempinski West Mall Grand Indonesia, Jakarta, Selasa, 28 November 2023.

“Alhamdulillah, lima kali berturut-turut Parepare mempertahankan anugerah tertinggi Kota Sehat Swasti Saba Wistara. Parepare dinilai berhasil dalam menyelenggarakan Kota Sehat sehingga kembali mendapatkan penghargaan Swasti Saba Wistara untuk kelima kalinya ini,” ungkap Zulkarnaen Nasrun. (*)

Berita Terkait

Hadiri Rakor Bidang Pangan, Husni Syam: Pemkot Parepare Siap Dukung
RS Hasri Ainun Habibie Parepare Terapkan ERACS, Metode Persalinan Terbaru
Parepare Tembus 10 Besar Kota Berkelanjutan di Indonesia
RSUD Andi Makkasau Parepare Layani Tes Kesehatan Calon PPPK
Perekonomian Parepare Tumbuh Positif, Pj Abdul Hayati Gani: Berkat Dukungan Masyarakat dan Stakeholder
PAM Tirta Karajae Parepare Gelar Dialog Akhir Tahun, Urai Kinerja Maksimal untuk Layani Masyarakat
PAM Tirta Karajae Parepare Benahi Bendung dan Pompa Intake di Salo Karajae
Operasional IPA Salo Karajae Off Akibat Banjir, PAM Tirta Karajae Umumkan Gangguan Distribusi Air

Berita Terkait

Sabtu, 18 Januari 2025 - 18:32

Hadiri Rakor Bidang Pangan, Husni Syam: Pemkot Parepare Siap Dukung

Sabtu, 18 Januari 2025 - 09:01

RS Hasri Ainun Habibie Parepare Terapkan ERACS, Metode Persalinan Terbaru

Kamis, 16 Januari 2025 - 15:01

Parepare Tembus 10 Besar Kota Berkelanjutan di Indonesia

Jumat, 3 Januari 2025 - 18:02

RSUD Andi Makkasau Parepare Layani Tes Kesehatan Calon PPPK

Jumat, 3 Januari 2025 - 07:53

Perekonomian Parepare Tumbuh Positif, Pj Abdul Hayati Gani: Berkat Dukungan Masyarakat dan Stakeholder

Berita Terbaru