Beritasulsel.com – Setiap warga negara memiliki tanggung jawab untuk ikut menentukan arah masa depan bangsa dan menjadi penegak peradaban demokrasi Indonesia yang lebih bermartabat.
Oleh karena itu, Kajati Sulsel Leonard Eben Ezer Simanjuntak SH MH menggunakan Hak Pilihnya sebagai warga negara pada Pemilu 2024 di TPS 008 di Jalan Suka Damai, Kelurahan Sinrijala, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar. Rabu, (14/02/2024).
Setelah memberikan hak suaranya, Kajati Sulsel Leonard Eben Ezer Simanjuntak mengucapkan terima kasih kepada seluruh petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang yang telah bekerja dengan baik mensukseskan pelaksanaan Pesta Demokrasi Pemilu Tahun 2024.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Leonard Eben Ezer Simanjuntak juga menyapa warga masyarakat dengan mengajak mereka untuk datang ke TPS.
“Mari ki’ gunakan hak pilih ta secara bertanggungjawab sebagai kebanggaan budaya Sipakatau Sipakalebbi dan Sipakainge dari Sulawesi Selatan untuk Indonesia,” ajak Kajati Sulsel.
Melalui media ini, Leonard Eben Ezer Simanjuntak juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Sulawesi Selatan untuk selalu menjaga situasi aman dan kondusifitas pasca pencoblosan guna menciptakan pemilu damai 2024.
“Jadilah pemilih cerdas, gunakan hak pilih secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil sesuai amanah Pasal 2 Undang-Undang Nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilhan Umum,” kata Leonard Simanjuntak.