Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bantaeng, Satria Abdi, S.H, M.H bersama seluruh Jajaran, mengadakan acara Buka Puasa Bersama dan Tausiyah Ramadan 1446 H bersama Ustadz Muh. Yusuf, S.Pdi, M.Si.
Kegiatan Bukber dan Tausiyah tersebut, dirangkaikan dengan syukuran milad Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus pada Kejaksaan Negeri Bantaeng Dr. Andri Zulfikar, S.H, M.H yang digelar di Aula Adhyaksa Kejaksaan Negeri Bantaeng. Selasa, (04 Maret 2025).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kegiatan Buka Puasa Bersama dan Tausiyah Ramadan 1446 H itu juga merupakan ajang silaturahmi di bulan Ramadan yang turut dihadiri beberapa unsur Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Bantaeng dan instansi vertikal yang ada di Kabupaten Bantaeng.
*(Humas Kejaksaan Negeri Bantaeng).