Jeneponto,- Dalam rangka menjaga stabilisasi pasokan dan harga pangan, Polres Jeneponto menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) di Jalan Pelita, Kelurahan Empoang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Minggu (10/8/2025).

Kasat Binmas Polres Jeneponto AKP M Nasir mengatakan bahwa gerakan pangan murah ini dilaksanakan dalam rangka stabilisasi pasokan dan harga pangan.

“Gerakan pangan murah ini dilaksanakan dalam rangka menjaga stabilisasi pasokan dan harga pangang, serta untuk kebutuhan masyarakat dengan harga bahan pokok yang murah,” Ucap AKP M Natsir.

Ia menambahkan bahwa beragam jenis pangan yang di jual melalui gerakan pangan murah polres Jeneponto.

“Beragam jenis pangan yang kami sediakan, ada Beras SPHP harga nya 57000/ 5 kilonya, minyak KITA Pouch 18 ribu per liter, minyak Bantal 15.500/ltr, minyak Premium rp 18.000/ltr, minyak Jerigen rp 100.000/jerigen, gula pasir rp 15.500/ltr dan Terigu 10/KG,” Tambahnya AKP M Natsir.

“Semoga kegiatan ini merata, dan menjaga ketersediaan pangan agar terwujud ketahanan pangan yang baik di Butta Turatea kita tercinta ini,” Harap AKP M Natsir.