Gara-gara Pemilihan Kepala Desa, Aliran Air Ke Rumah Warga Dusun Katangka Diputus?

- Redaksi

Selasa, 31 Desember 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi (ist)

Ilustrasi (ist)

Beritasulsel.com – Warga Dusun Katangka Desa Bontoujung, Kecamatan Tarowang, Kabupaten Jeneponto, kesulitan air bersih.

Mereka menduga Kepala Desa Bontoujung, Sarro, memutus saluran air yang mengalir ke rumah rumah warga, lantaran pada pemilihan Kepala Desa beberapa bulan lalu banyak warga di daerah tersebut tidak memilih.

“Sudah tiga bulan kami tidak mendapat air bersih pak. Jangankan untuk minum, untuk dipakai mandi dan mencuci saja tidak ada. Ini gara gara banyak warga disini (Dusun Katangka) tidak memilih waktu pemilihan Kepala Desa sehingga Kepala Desa terpilih memutus saluran air ke rumah kami,” ucap Ibu Nanni warga setempat, Selasa (31/12/2019).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain itu, masih kata Ibu Nanni, Kepala Desa, Sarro, juga menutup akses jalan menuju sumur umum menggunakan duri yang terbuat dari bambu yang telah diruncingkan.

“Jalan menuju sumur umum juga ditutup pak lalu dipasangi perangkap paso’ (duri buatan) duri yang terbuat dari bambu yang telah diruncing. Jadi kami tidak tahu lagi mau ambil air dimana,” sambungnya.

Paso’ duri buatan yang ditemukan di jalan menuju sumur umum.

Kepala Desa Bontoujung, Sarro, yang dikonfirmasi di hari yang sama membantah hal itu. Ia mengatakan bahwa sejauh ini tidak ada keluhan atau informasi terkait adanya pemutusan aliran air.

“Yang saya tau air memang kurang, karena musim kemarau, sehingga masyarakat kekurangan air. Dan mengenai penutupan jalan yang dimaksud wargaku, kami juga belum tau, karena sampai saat ini belum ada laporan dan saya akan perintahkan kepala Dusun untuk mengecek langsung lokasi yang dimaksud” pungkas Sarro. (Andi Bur/Parawansyah)

Berita Terkait

PB HPMT Bersama Pemdes Maero Jeneponto Gandeng LBH Butta toa Bantaeng Gelar Penyuluhan Hukum
Polres Jeneponto Klarifikasi Kasus Pupuk Subsidi Jalan di Tempat: Tidak Jalan di Tempat, Sudah Ada 2 Tersangka
Oknum ASN di Jeneponto yang Ditangkap Edar Sabu, Ternyata Residivis
Pupuk Subsidi yang Ditangkap di Jeneponto Ternyata Dijual Oknum Pengecer di Kajang Bulukumba
Polres Jeneponto Tangkap Penyelundup Pupuk Subsidi dari Bulukumba, 200 Sak Barang Bukti Diamankan
Kecelakaan Maut di Jeneponto, 2 Mahasiswi Asal Bulukumba Meregang Nyawa
Heboh…!! Suami Sedang Bertugas di Polresta Mamuju, Istri Kepergok Selingkuh dengan ASN di Jeneponto
Ditunjuk sebagai Pj Bupati Jeneponto, Junaedi Karaeng Le’leng ungkap Program Kerja dan Menciptakan Birokrasi Modern

Berita Terkait

Jumat, 2 Agustus 2024 - 09:07

PB HPMT Bersama Pemdes Maero Jeneponto Gandeng LBH Butta toa Bantaeng Gelar Penyuluhan Hukum

Sabtu, 15 Juni 2024 - 21:36

Polres Jeneponto Klarifikasi Kasus Pupuk Subsidi Jalan di Tempat: Tidak Jalan di Tempat, Sudah Ada 2 Tersangka

Kamis, 2 Mei 2024 - 08:41

Oknum ASN di Jeneponto yang Ditangkap Edar Sabu, Ternyata Residivis

Sabtu, 20 April 2024 - 14:44

Pupuk Subsidi yang Ditangkap di Jeneponto Ternyata Dijual Oknum Pengecer di Kajang Bulukumba

Kamis, 18 April 2024 - 09:53

Polres Jeneponto Tangkap Penyelundup Pupuk Subsidi dari Bulukumba, 200 Sak Barang Bukti Diamankan

Berita Terbaru