Kapolres Jeneponto Santuni Anak Yatim di Panti Asuhan Muslimah Aisyiah

- Redaksi

Selasa, 21 April 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Jeneponto AKBP Ferdiansyah saat mwnyerahkan bantuan ke pengurus Panti Asuhan Muslimah Aisyah, Selasa (21/04/2020)

Kapolres Jeneponto AKBP Ferdiansyah saat mwnyerahkan bantuan ke pengurus Panti Asuhan Muslimah Aisyah, Selasa (21/04/2020)

Beritasulsel.com – Kapolres Jeneponto AKBP Ferdiansyah didampingi staf dan Pejabat Utama gelar bakti sosial di Panti Asuhan Muslimah Aisyiah Jalan M. Ali Gassing Kelurahan Monro-monro, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Selasa pagi (21/04/2020).

Perwira berpangkat dua melati itu memberikan bantuan yang dihimpun dari para Personel Polres Jeneponto kepada anak yatim di panti tersebut berupa beras sekitar 100 liter, telur, minyak goreng, gula pasir, terigu, mie instant dan masker.

“Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud peduli terhadap sesama khususnya dalam mencegah penyebaran covid 19 yang mana selama ini masyarakat lebih banyak berdiam diri di rumah,” ucap Kapolres.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia juga mengimbau kepada Pembina Panti Asuhan dan anak agar senantiasa waspada terhadap penyebaran Covid 19 di Panti Asuhan.

“Batasi orang yang keluar masuk Panti, apalagi orang yang tidak dikenal. Kurangi kegiatan keluar Panti karena jangan sampai terjangkit virus diluar,” pesannya.

Kehadiran orang nomor satu di Mapolres Jeneponto itu disambut baik oleh Pembina Panti Asuhan, Hj. Hasniati dan sekitar 30 orang anak panti asuhan.

“Mewakili Panti Asuhan saya menghaturkan banyak terima kasih kepada pihak Polres Jeneponto atas bantuannya dan saya juga berharap semoga pandemi covid 19 ini cepat berlalu,” ucap Hasniati usai menerima bantuan tersebut.

Kapolres juga mengucapkan terima kasih kepada para personelnya yang telah berpartisipasi menyisihkan sebagian rezekinya untuk membantu masyarakat di tengah wabah covid 19 ini.

“Terima kasih rekan rekan Polres Jeneponto, semoga kebaikan rekan rekan mendapat berkah dan di ridhoi oleh Allah swt,” pungkasnya.

Editor: Heri Siswanto

Berita Terkait

Kasat Narkoba, Iptu Andi Imran: “Polres Luwu Timur Gelar Siaran Pers dan Ungkap Penangkapan 3 Orang Terduga Pelaku”
Babak Baru Kasus Pembusuran di Letta dan di Malilingi Bantaeng, Salah Satu Korban Ternyata Pelaku
Kasat Reskrim Polres Bantaeng, Hadiri Rakor dan Berikan Materi “Tindak Pidana Pemilihan Dalam Tahapan Kampanye Tahun 2024”
Wartawan dan Wiraswasta Kena Busur di Dua Tkp Berbeda, Warganet: “Bantaeng Tidak Aman”
Belum 2 Bulan Menjabat Sebagai Kasat Reskrim Polres Bantaeng, Akp Akhmad Marzuki Sukses Mengungkap Kasus Luar Biasa
Kapolres Didampingi Kasat Reskrim Polres Bantaeng Mengungkap Motif Kasus Penikaman Terhadap Purnawirawan TNI di Beloparang
Kasat Reskrim Polres Bantaeng: “Kronologi Kejadian Warga Dilukai dan ASN Dikeroyok di Pantai Marina Berdasarkan Keterangan Beberapa Saksi di Tkp”
Pernyataan dan Imbauan Kapolres Bantaeng terkait dengan Kasus yang terjadi di Pantai Marina dan di Beloparang

Berita Terkait

Sabtu, 9 November 2024 - 00:16

Kasat Narkoba, Iptu Andi Imran: “Polres Luwu Timur Gelar Siaran Pers dan Ungkap Penangkapan 3 Orang Terduga Pelaku”

Rabu, 6 November 2024 - 17:00

Babak Baru Kasus Pembusuran di Letta dan di Malilingi Bantaeng, Salah Satu Korban Ternyata Pelaku

Selasa, 5 November 2024 - 19:36

Kasat Reskrim Polres Bantaeng, Hadiri Rakor dan Berikan Materi “Tindak Pidana Pemilihan Dalam Tahapan Kampanye Tahun 2024”

Jumat, 1 November 2024 - 08:47

Wartawan dan Wiraswasta Kena Busur di Dua Tkp Berbeda, Warganet: “Bantaeng Tidak Aman”

Jumat, 18 Oktober 2024 - 00:10

Belum 2 Bulan Menjabat Sebagai Kasat Reskrim Polres Bantaeng, Akp Akhmad Marzuki Sukses Mengungkap Kasus Luar Biasa

Berita Terbaru