Selayar, Sulsel – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman terus memperlihatkan komitmennya untuk mendukung pembangunan di Kabupaten Kepulauan Selayar.
Dalam dua tahun terakhir ini, Gubernur Sulsel mensupport dengan mengucurkan bantuan keuangan di Kabupaten yang dijuluki Tana Doang ini.
Tahun 2021 lalu, Gubernur Sulsel memberikan bantuan keuangan senilai Rp 8 Miliar, untuk bantuan penanganan kedaruratan bencana gempa, yang mengakibatkan banyak rumah warga yang rusak.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Alhamdulillah, tahun lalu kita kucurkan Rp 8 Miliar, dan sudah terealisasi dan disalurkan ke masyarakat. Tahun kita kita kembali berikan bantuan keuangan,” kata Andi Sudirman pada Rapat Paripurna 417 Tahun Kabupaten Kepulauan Selayar, Jum’at (25/11/2022).
Untuk tahun 2022, Gubernur Andi Sudirman mengucurkan bantuan keuangan untuk Selayar. Nilainya lebih tinggi, yakni Rp 11 Miliar.
Bantuan itu dialokasikan untuk pembangunan Masjid Agung Selayar dan pembangunan reservoir air baku.
“Tahun ini kembali disalurkan bantuan keuangan senilai Rp 11 Miliar, untuk mendukung pembangunan Masjid Agung Selayar, guna mendukung pariwisata religius. Hadirnya Masjid ini akan menjadi ikon baru bagi Selayar, apalagi Selayar akan menjadi tuan rumah Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) tingkat Provinsi Sulsel tahun 2023,” jelasnya.
Untuk pembangunan reservoir air baku, nantinya berguna dalam menjamin ketersediaan air bersih yang aman dan layak bagi masyarakat.
“Kita harap nantinya dapat bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Kepulauan Selayar,” pungkasnya. (*)