Beritasulsel.com – Bupati Soppeng H.A. Kaswadi Razak, SE melakukan kegiatan Bupati Menyapa dan Safari Ramadhan di Lapangan Galungkalungnge dan Masjid Nurul Hikmah Galungkalungnge Desa Bulue Kecamatan Marioriawa. Selasa, 14/5/2019.
Sebelum berbuka puasa bersama, Bupati Soppeng H.A. Kaswadi Razak, SE memberi sambutan agar dalam kegiatan tersebut masyarakat bisa secara langsung menyampaikan saran atau kritik yang membangun untuk Pemerintah Daerah.
Setelah itu, sebelum Shalat Tarawih berjamaah, Bupati Soppeng mewakili Pemerintah Kabupaten Soppeng menyerahkan Bantuan Dana Hibah secara simbol kepada Masjid Nurul Hikmah Galung Kalunge dan Masjid Nurul Falah Kaca Kelurahan Kaca.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Turut hadir dalam kegiatan tersebut pimpinan DPRD Kabupaten Soppeng, para anggota Forkopimda, Sekda, para Kepala SKPD, para Kepala Bagian Setda, Camat bersama Lurah/Kades dan ribuan masyarakat Marioriawa.