Erna Rasyid Taufan Imbau Warga Waspada Bahaya Kebakaran 

- Redaksi

Senin, 7 September 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Parepare, Sulsel – Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan Pawe mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk waspada bahaya musibah kebakaran.

Hal itu disampaikan Erna Rasyid Taufan  menyusul peristiwa kebakaran yang kembali terjadi di wilayah kota Parepare.

“Waspadaki dengan cuaca saat ini yang kadang panas dan angin kencang. Jangan lupa periksa api di dapur, gas, listrik dipastikan safety semua dan tidak lupa banyak mendekatkan diri kepada Allah serta berdoa agar dijauhkan dari malapetaka,” imbau Ketua Dekranasda ini. Senin, (7/9/2020).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan ini, Erna Rasyid Taufan juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang membantu korban kebakaran.

Dia pun mengapresiasi jajarannya di Lazismu yang dengan sigap turun langsung memberikan support kepada korban kebakaran, khususnya di Kubur Datue ini.

“Alhamdulillah Lazismu dengan sigap turun meringankan beban saudara kita yang menjadi korban kebakaran. Mariki saling membantu dan tolong menolong sebagai wujud nilai akhlak seorang muslim yang saling menguatkan,” jelas Erna, yang juga Ketua Lazismu Parepare.

Seperti yang diberitakan, musibah kebakaran kembali terjadi di Kota Parepare, tepatnya di Kubur Datue, Kelurahan Ujung Sabbang, sekitar pukul 13.00 Wita, Sabtu pekan lalu.

Menurut warga, peristiwa kebakaran itu terjadi diduga akibat korsleting kabel listrik. Dua Rumah warga ludes dalam musibah tersebut. (*)

Berita Terkait

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak
AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru
Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo
KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun
Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara
Bersama 2 Anaknya, Fatmawati Gunakan Hak Pilih di TPS 007 Faisal Makassar
Anggota Komisi 3 DPR RI Andi Amar Ajak Mahasiswa untuk Amalkan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan
KPU Kota Parepare Gandeng Dua Lembaga Survey untuk Hasil Hitung Cepat

Berita Terkait

Jumat, 29 November 2024 - 16:26

Taruna Ikrar Saksikan BPOM Pecahkan Rekor MURI Ikrar Pengendalian Resistensi Antimikroba Serentak dan Terbanyak

Jumat, 29 November 2024 - 02:08

AJPAR Gelar Simulasi Pemesanan Makanan, Tingkatkan Kualitas Layanan dan Rekrut Driver Baru

Kamis, 28 November 2024 - 16:51

Andi Sudirman Sampaikan Duka Cita Meninggalnya Raja Gowa ke-38 Andi Kumala Idjo

Kamis, 28 November 2024 - 14:52

KPPN Parepare Menilik Dana Desa di Akhir Tahun

Rabu, 27 November 2024 - 14:04

Tak Ingin Jumawa, Fatma Minta Pendukung Tetap Kawal Perhitungan Suara

Berita Terbaru