Rumah Semi Permanen di Sinjai Terbakar, Pemilik Tewas

- Redaksi

Senin, 11 September 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ilustrasi kebakaran,( foto: istimewa)

ilustrasi kebakaran,( foto: istimewa)

Beritasulsel.com – Sebuah rumah semi permanen di Dusun Leppang, Desa Talle, Kecamatan Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan (Sulsel), ludes terbakar.

Insiden itu terjadi Minggu sore 10 September 2023, sekira pukul 18.45 WITA.

Rumah tersebut yang diketahui adalah milik Ramlah, rata dengan tanah usai dilalap si jago merah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pemilik rumah yakni Ramlah juga dikabarkan tewas.

Kasi Ops Damkar Sinjai, Muhammad Yamin yang dikonfirmasi awak media membenarkan insiden kebakaran itu.

Dia juga membenarkan bahwa Ramlah ikut tewas, namun, kata Muh. Yamin, Ramlah tewas bukan karena terbakar tapi karena dia syok melihat rumahnya terbakar.

“Tidak ada luka bakar, (Ramlah meninggal dunia) karena syok dilarikan ke Puskesmas untuk penangan medis. Saat di Puskesmas, Ramlah dinyatakan meninggal dunia,” jelas Muh. Yamin sesaat lalu.

Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran yang menghanguskan rumah milik Ramlah itu.

Namun Muh. Yamin memperkirakan api berasal dari bagian dapur rumah tersebut yang membesar kemudian merembet ke bagian lain.

Karena material rumah terbuat dari bahan yang mudah terbakar, api dengan cepat berkobar menghanguskan rumah serta isinya. (***)

Berita Terkait

KPU Distribusikan Logistik Pilkada 2024, PJ Bupati Sinjai Sampaikan Ini
Naikkan Target PAD, Disperindag Bakal Tarik Retribusi dari Alun-alun Sinjai di Tahun 2025
Hadiri Apel Siaga Pengawasan, PJ Bupati Sinjai: Komitmen Bersama Melindungi Hak Demokrasi
Bawaslu Kerahkan Ratusan Pengawas Awasi Masa Tenang-Pungut Hitung Suara di Pilkada Sinjai 2024
Rapat Kerja Anggota DPRD Bantaeng 2024, Narasumber: “Jangan Coba Coba Korupsi..!!!”
Disparbud Sinjai Optimis Capai Target PAD Diakhir Tahun 2024
Hadirkan P2KP Unhas, Pemkab Sinjai Ekspose Perencanaan Pengelolaan SDA di 4 Desa
PJ Bupati Harap Kemitraan Pemkab Sinjai dan DPRD Usai Pelantikan Anggota

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 11:51

KPU Distribusikan Logistik Pilkada 2024, PJ Bupati Sinjai Sampaikan Ini

Minggu, 24 November 2024 - 19:23

Naikkan Target PAD, Disperindag Bakal Tarik Retribusi dari Alun-alun Sinjai di Tahun 2025

Sabtu, 23 November 2024 - 12:29

Hadiri Apel Siaga Pengawasan, PJ Bupati Sinjai: Komitmen Bersama Melindungi Hak Demokrasi

Sabtu, 23 November 2024 - 11:23

Bawaslu Kerahkan Ratusan Pengawas Awasi Masa Tenang-Pungut Hitung Suara di Pilkada Sinjai 2024

Jumat, 22 November 2024 - 13:32

Rapat Kerja Anggota DPRD Bantaeng 2024, Narasumber: “Jangan Coba Coba Korupsi..!!!”

Berita Terbaru

Bantaeng

Pesan Untuk Pemilih di Pilkada Bantaeng 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 07:26