Jeneponto,- Ketua Umum Organisasi Pukat Nusantara Heri Istanto didampingi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Wahyu Gunawan silaturahmi dengan calon pengurus dan anggota Pukat Nusantara Wilayah Sulawesi-selatan di Cafe DALLE, Jalan Lingkar, Kelurahan Empoang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Minggu (15/6/2025).

Dimana ini bertujuan untuk memperkuat solidaritas dan menjalin komunikasi antar calon pengurus dan anggota Pukat Nusantara dari berbagai daerah yang ada di Sulawesi Selatan.

Turut hadir dalam acara ini calon pengurus dan anggota Pukat Nusantara dari Kabupaten Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba.

“Ini gerakan keadilan untuk masyarakat, Pukat Nusantara resmi dibentuk pada tanggal 8 Februari tahun 2024,” Kata Ketua Umum Organisasi Pukat Nusantara Heri Istanto.

“Pukat Nusantara mengajak dan menjaring anggota masyarakat masuk dalam satu wadah payung hukum,” Ucap Heri Istanto.

Ia menambahkan bahwa Pukat Nusantara organisasi kemasyarakatan yang bertujuan  memperjuangkan secara bersama-sama hak-hak masyarakat dan semua kalangan.

“Pukat Nusantara memperjuangkan secara bersama-sama hak-hak masyarakat, semua kalangan, mendukung, mengontrol, mengawal bersinergi dengan pemerintah,” Tambah Heri Istanto.

“Bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah dalam pemerataan pembangunan disegala aspek juga dalam pelaksanaan program pemerintah secara nasional mengandung dimensi keadilan dalam bidang kemasyarakatan, sosial ekonomi, hukum, pendidikan, budaya, serta toleransi antar umat beragama,” Tutur Heri Istanto.

“Pukat Nusantara juga siap memberdayakan semua lapisan masyarakat sedemikian rupa sehingga mampu merumuskan, menyatakan, memperjuangkan, serta mempertahankan hak-hak dan kepentingan masyarakat luas,” Pungkasnya Heri Istanto.